5 Produk Jasa yang Populer dan Paling Dicari Menjelang Lebaran
19 March 2024
Anda pasti menyadari tanda tanda awal penyumbatan drainase, mulai dari air yang lama turun sampai munculnya bau tidak sedap dari drainase. Oleh karena itu, Anda perlu mengetahui cara membersihkan drain yang tepat. Lebih baik lagi jika menggunakan perlengkapan alami atau peralatan di rumah sendiri.
Meskipun begitu, masih banyak saja orang yang mengabaikan tanda tanda penyumbatan dan menunggu sampai saluran mampet total, dan ujungnya harus membayar jasa profesional untuk membersihkan sumbatan di drainase.
Kalau tanda tanda awal penyumbatan ini muncul, sebaiknya segeralah cari apakah ada kotoran yang menyumbat aliran air, dan segera bersihkan sebelum penyumbatannya semakin parah dan situasi jadi kacau.
Tanpa panjang lebar lagi, berikut adalah 10 cara untuk membersihkan sumbatan drainase!
Cara membersihkan drain pertama adalah dengan bahan alami yang satu ini. Untuk memulai, campur sepertiga cangkir baking soda dengan sepertiga cangkir cuka. Setelah dicampur, anda akan mendengar suara mendesis, dan tanpa menunda lagi segeralah tuangkan ke saluran pembuangan yang tersumbat.
Yang terjadi di larutan itu (saat mendesis) akan membantu menghilangkan sumbatan seperti kotoran, sisa makanan, dan rambut yang ada didalam pipa.
Cara yang lebih gampang adalah, masukkan baking soda yang banyak kedalam pipa, kemudian barulah tuangkan cuka kedalamnya. Dengan ini reaksi akan terjadi sepenuhnya didalam saluran dan akan membersihkan sumbatan.
Tips yang ini tentunya sangat murah karena anda cuma perlu air dan kompor untuk memanaskannya. Mulailah dengan merebus air sampai mendidih, kemudian tuangkan kedalam pipa pelan pelan. Biarkan air panas bekerja selama beberapa detik sebelum menuangkan air panas lagi.
Dengan air panas, bahan bahan penyumbat bisa memuai, meleleh, atau mengalami reaksi lain yang tentunya bisa melonggarkan sumbatan sehingga drainase akan lancar.
Meskipun pada umumnya pekerjaan plumbing dikerjakan oleh profesional, tapi yang satu ini patut anda coba sendiri. Pertama letakkan ember kosong dibawah pipa pembuangan yang berbentuk “U”. Ember ini akan berfungsi sebagai penampung air dan kotoran yang akan tumpah.
Selanjutnya buka pipa, caranya dengan menggunakan kunci pas, kendorkan mur di kedua ujung pipa U. Kalau sudah terbuka, lepaskan dan balikkan kebawah supaya kotoran dan air bisa jatuh. Bersihkan pipa sampai benar-benar kosong, bilas pipa U tersebut kemudian pasang lagi ke tempat semula.
Cara membersihkan drain paling simpel, karena tak perlu mengeluarkan biaya yang banyak. Mirip dengan cara pertama, disini baking soda juga digunakan lagi. Cara ini cocok untuk anda yang tidak punya cuka sehingga bisa diganti dengan garam. Mulailah dengan mencampur setengah cangkir garam dapur dengan setengah cangkir baking soda, kemudian tuangkan kedalam saluran pembuangan.
Biarkan selama 10 – 20 menit, lalu tuangkan air mendidih kedalamnya. Reaksi garam dengan baking soda, dibilas dengan air panas seharusnya akan efektif untuk membuang kotoran kotoran yang menjadi sumber masalah penyumbatan drainase.
Ini adalah cara lebih mutakhir ketimbang hanya baking soda dan cuka. Kalau pipa anda tidak bersih hanya dengan baking soda dan cuka, anda bisa melakukan hal yang sama seperti di tahap nomor satu, namun selanjutnya tutup lubang pembuangan dengan stopper, kemudian isi bak dengan air sampai penuh.
Ketika sudah penuh dengan air, lepaskan stopper, dan air akan mengalir kedalam dengan tekanan yang cukup besar untuk melepaskan kotoran-kotoran penyumbat drainase.
Kalau anda tidak punya stopper, cukup isi ember besar dengan air, lalu tumpahkan semuanya kedalam pipa dalam waktu yang singkat supaya tekanannya besar.
Deterjen, selain bisa digunakan untuk membersihkan piring dan pakaian, juga bisa digunakan untuk membersihkan drainase yang tersumbat. Mulai dengan menuangkan seperempat cangkir deterjen piring kedalam pipa drainase, kemudian rebus sedikit air, lalu tuangkan air panas itu kedalam pipa dan bersiaplah untuk memulai pembersihan.
Anda bisa menggunakan plunger atau alat pembersiha pipa lainnya untuk menggosok dan melepaskan penyumbat pipa. Kalau plunger tidak berhasil membersihkan, anda bisa juga menggunakan sarung tangan karet untuk mengangkat kotoran-kotoran yang menjadi biang masalah.
Sebelum menerapkan cara ini, pastikan anda sudah punya sarung tangan karet dan pelindung mata, karena bahan yang digunakan di tahap ini (sodium hidroksida) dapat menyebabkan luka bakar di kulit bahkan kebutaan kalau terkena mata dalam jumlah banyak dan tidak segera dibersihkan.
Setelah membeli sarung tangan karet dan pelindung mata dari toko peralatan lokal, tuangkan 3/5 galon air dingin kedalam ember pel, lalu tuangkan juga 3 cangkir soda kaustik (sodium hidroksida) dan aduk dengan sendok kayu.
Larutan ini akan mendesis dan menjadi panas. Segera tuangkan kedalam saluran pembuangan dan biarkan selama 20 menit. Siram dengan air mendidih dan ulangi jika belum mendapat hasil yang sesuai.
Jika anda memiliki mesin vakum, ia bisa digunakan untuk membersihkan sumbatan drain. Pertama, set vakum untuk menyedot cairan, lalu segel lubang pembuangan sampai rapat dan gunakan moncong vakum untuk menyedot kotoran yang ada didalamnya. Vakum yang diset dengan tenaga tertinggi bisa cukup kuat untuk menyedot sumbatan pipa kedalam kantong vakum.
Sederhana, tapi efektif. Gantungan baju ini biasanya sangat membantu untuk mengambil rambut yang menyumbat saluran pembuangan.
Ambil gantungan baju kawat biasa, luruskan sebisanya, kemudian tekuk salah satu ujungnya sampai menjadi bentuk “U” mirip pancingan. Masukkan gantungan baju ini kedalam saluran, dan dorong sampai dalam kemudian tarik keluar. Ia biasanya akan membawa cukup banyak rambut yang menyumbat aliran air.
Ketika menggunakan gantungan sebagai pembersih drainase, jangan terburu buru karena anda justru bisa mendorong kotoran lebih dalam. Lakukan dengan pelan tapi pasti. Metode ini juga bisa dibantu dengan menyiramkan air panas supaya proses pembersihan jadi lebih gampang.
Mekipun anda bisa (dan pasti bisa) membersihkan penyumbatan saluran drainase sendirian, banyak dari kita yang malas membuang waktu atau tenaga, bahkan jijik untuk membersihkan saluran pembuangan rumah sendiri. Kalau ini terjadi pada anda, maka memanggil tukang pipa profesional adalah pilihan tepat.
Tidak perlu repot baca artikel sana sini, tinggal telpon jasa kebersihan profesional, beritahu alamat, dan biarkan ia melakukan pekerjaannya untuk anda! Satu satunya yang harus anda lakukan adalah membayarnya.
Kelebihan dari menggunakan jasa profesional adalah,tidak ada resiko merusak peralatan atau perabotan lain ketimbang kalau anda berusaha membongkar pipa sendiri.
Nah kalau saluran pembuangan anda sudah bersih, bagaimana cara untuk menghindari penyumbatan lagi? Caranya adalah dengan menggunakan larutan cuka secara reguler.
Demikianlah tips dan cara efektif yang bisa anda gunakan sendiri dirumah untuk membersihkan saluran drainase. Jangan terburu-buru, tetap santai, jangan dibawa stres dan tetap semangat!
Jika sudah selesai menerapkan cara membersihkan drainĀ yang efektif dengan bahan alami, pastikan juga Anda untuk selalu menjaga kebersihan rumah.
Baca juga: Cari Layanan Cuci Sofa di Jakarta? Ini Keuntungannya
Baca juga: 5 Faktor Penting Dalam Memilih Layanan Penyedia Jasa Kebersihan
Caranya, Anda bisa pesan layanan kebersihan rumah melalui aplikasi KliknClean yang tersedia di App Store dan Google Play Store.