Home > Cara Membasmi > 4 Cara Ampuh untuk Membasmi Serangga Menyengat

4 Cara Ampuh untuk Membasmi Serangga Menyengat

Cara Membasmi 25 January 2021
Membersihkan ompol copyright free images

Di setiap rumah pasti pernah mengalami serangan serangga baik yang menyengat maupun tidak, bukan? Memang beberapa serangga tidak berbahaya, tapi beberapa yang menyengat tentu membuat Anda tidak tenang. Saat serangga berada disekitar manusia, mereka terkenal agresif.

Beberapa orang memiliki alergi terhadap sengatan serangga dan ini membuktikan kalau beberapa serangga harus dibasmi sebelum bersarang terlalu lama.

Ini adalah cara membasmi beberapa serangga menyengat yang bisa Anda lakukan sendiri dirumah tanpa bahan kimia. Simak langsung caranya di bawah ini!


1. Kecoa

Kecoa bukan hanya serangga menjijikan yang biasa Anda lihat di rumah, tetapi juga dapat membawa penyakit yang sangat berbahaya.

Ada banyak produk yang bisa Anda gunakan dari drugstore tapi biasanya mengandung beberapa bahan kimia yang tidak ramah dihirup oleh manusia. Trik ini mungkin bisa Anda gunakan, selain murah dan aman, trik ini juga dijamin ampuh untuk menghalau kecoa di rumah.

Potong satu bawang bombay dan tambahkan satu sdt soda kue, dan taruh campuran ini di sudut-sudut rumah Anda. lakukan setiap agar kecoak yang ada di rumah Anda hilang dengan sempurna.


2. Kutu

Kutu sepertinya sudah akrab ada di lingkungan manusia. Biasanya, Anda akan menemui kutu di rambut manusia juga di bulu-bulu peliharaan.

Mulai dari kutu berukuran kecil, hingga kutu yang berukuran besar. Sebagian orang pasti mengetahui kalau kutu menimbulkan sensai gatal yang seperti membakar kulit kepala dan beberapa area badan.

Tapi, lebih dari itu, kutu juga bisa lebih berbahaya dan juga mematikan. Beberapa obat yang dijual untuk membasmi kutu pasti mengandung beberapa bahan kimia yang belum tentu cocok untuk semua manusia. Ada beberapa tips campuran alami yang bisa Anda gunakan untuk membasmi kutu, baik untuk manusia juga untuk hewan.

  1. Campurkan 20 tetes minyak esensial geranium mawar.
  2. 10 tetes minyak esensial rumput manis.
  3. 5 tetes minyak esensial lavender.
  4. 5 tetes minyak esensial serai atau lemon.
  5. Satu sendok makan alkohol.
  6. Encerkan hingga 100 ml dengan cuka atau air dan pindahkan ke dalam botol semprot.
  7. Kocok dan semprotkan ke pakaian Anda sebelum pergi keluar.
  8. Penangkal kutu untuk hewan.

Hewan berbulu seperti anjing dan kucing juga seringkali menjadi sasaran kutu, jadi periksalah peliharaan Anda, untuk memastikan tidak ada kutu di tubuhnya.

  • Campurkan 20 tetes rose geranium dan minyak esensial pennyroyal
  • 2 sdm minyak almond
  • Taruh beberapa tetes di atas anjing atau di kalungnya

Baca Juga : Cara Jitu Membasmi Kutu Pada Hewan Peliharaan


3. Laba-laba

Meskipun jarang sekali menemui laba-laba beracun di sekitar. Tapi, Anda patut waspada dengan laba-laba yang masuk ke rumah. Karena gerakannya yang lincah, seringkali keberadaan laba-laba ini menimbulkan rasa panik bagi pemilik rumah.

Karena laba-laba adalah serangga yang bisa bersembunyi di beberapa tempat yang tidak Anda duga sebelumnya.

Anda bisa menggunakan bahan alami pengusir nyamuk ini, memang tidak akan membunuh laba-laba, tapi minimal akan membuat laba-laba menjauh. Karena laba-laba tidak menyukai bau yang menyengat.

  • Tambahkan 5-10 tetes minyak peppermint ke dalam campuran 200 ml air dan 1/4 sdt deterjen cair,
  • Kocok dengan baik dan semprotkan ke beberapa sudut, satu kali seminggu sampai semua laba-laba kabur.
  • Minyak peppermint bisa diganti dengan minyak kayu putih, serai, lavender atau minyak pohon teh.

4. Tawon

Serangga menyengat yang patut diwaspadai adalah tawon. Serangga dapat menyebabkan rasa sakit yang luar biasa. Lalu, bagaimana cara membasminya?

  • Pastikan Anda tidak memiliki alergi terhadap tawon.
  • Yang Anda butuhkan adalah botol semprot kosong, air, dan minyak esensial peppermint.
  • Selanjutnya, isi botol dengan setengah air. Dan teteskan minyak esensial peppermint sebanyak 30 tetes.
  • Semprotkan di tempat yang biasa tawon hinggapi.

Baca Juga : 4 Cara Alami untuk Membasmi Tawon di Rumah


5 Bahan yang Bisa Digunakan untuk Mengusir Serangga Penyengat

Selain tips di atas, ini adalah beberapa bahan yang bisa Anda gunakan untuk menangkal beberapa serangga menyengat!

1. Minyak Peppermint

Selain membuat rumah Anda harum, tanaman mint dan minyak peppermint secara alami dapat mengusir semut, laba-laba, nyamuk, dan bahkan tikus. Caranya:

  • campurkan 10-15 tetes minyak esensial peppermint dalam 250 ml air,
  • lalu kocok dan semprotkan di area sekitar pintu, ventilasi, dan jendela.

2. Diatomaceous Earth (De)

Terbuat dari ganggang sel tunggal yang membat, tanah diatom tidak berbahaya bagi manusia tapi, dapat mematikan bagi serangga seperti, lalat, kutu busuk, laba-laba, kumbang, dan earwigs. Dalam waktu 48 jam setelah bersentuhan dengan DE, serangga akan mati karena dehidrasi.

3. Minyak Neem 

Minyak Neem ini dapat membunuh lebih dari 200 spesies serangga, tapi tidak berbahaya bila digunakan oleh manusia atau satwa liar. Semprotkan minyak neem pada tanaman dalam ruangan untuk membantu mengendalikan kutu daun dan lalat putih.

Baca Juga : 9 Bahan Alami untuk Membasmi Hama Pada Tanaman

4. Piretrin

Diekstrak dari bunga krisan, insektisida ini dapat mempengaruhi sistem saraf serangga. Semprotkan piretrin pada nyamuk, lalat, kutu atau serangga berbadan keras lainnya agar serangga dapat terbasmi dengan cepat.

5. Lavender

Aroma yang khas dari tanaman lavender dapat mengusir kutu, lalat, dan nyamuk. Tempatkan sachet lavender kering di lemari atau menggunakan lavender oil dan campuran 5-10 tetes ke dalam 8ml air. Lalu, semprotkan ke beberapa sisi rumah Anda agar terhindar dari berbagai serangga.

Nah, itu dia cara membasmi serangga menyengat beserta bahan yang bisa Anda gunakan untuk mengusir mereka. Semoga informasi ini bisa berguna, ya!

Setelah melakukan cara membasmi serangga, Anda bisa memilih layanan jasa kebersihan yang tersedia di KliknClean. Caranya, instal aplikasi KliknClean yang tersedia di App Store dan Google Play Store.

Artikel Terkait