Home > Fakta Unik > 5 Manfaat Memiliki Hewan Peliharaan untuk Kesehatan Tubuh

5 Manfaat Memiliki Hewan Peliharaan untuk Kesehatan Tubuh

Fakta Unik 28 July 2020
Membersihkan ompol copyright free images

Memiliki hewan peliharaan tak hanya membuat kita bahagia karena jadi punya teman baru dan bisa memberikan  cinta tanpa syarat yang membahagiakan, tapi juga bisa menghasilkan dampak positif bagi kesehatan Anda.

Pada tingkat emosional, memiliki hewan peliharaan dapat mengurangi depresi, stres, dan kecemasan. Sedangkan dari segi kesehatan, dapat menurunkan tekanan darah, meningkatkan kekebalan dan bahkan mengurangi risiko serangan jantung serta stroke.

Tetapi hal positif tentang manfaat memelihara hewan peliharaan tidak berhenti di situ. Yuk, langsung simak ulasan selengkapnya di bawah ini!


1. Penguat Kesehatan Jantung

Sebuah studi baru-baru ini menunjukkan bahwa pemilik anjing lebih mungkin untuk melakukan aktivitas fisik yang direkomendasikan yaitu 150 menit aktivitas intensitas sedang per minggu ketimbang pemilik hewan peliharaan yang lain.

Hal ini didasarkan pada kebiasaan anjing yang perlu diajak jalan-jalan biar tidak stres. Bukan hanya membuat anjing bahagia, Anda juga telah berkontribusi menyehatkan tubuh sendiri.

Mengajak anjing jalan-jalan bisa mengurangi masalah kardiovaskular. Berjalan dengan intensitas sedang bersama anjing peliharaan Anda juga sama efektifnya dengan berlari untul menurunkan tekanan darah dan kolesterol.


2. Rasa yang Menenangkan

Membelai kucing atau hewan peliharaan yang lain telah terbukti mampu menurunkan detak jantung serta tekanan darah sistolik dan diastolik.

Semakin kuat ikatan yang Anda miliki dengan hewan tersebut, semakin kuat pengurangan stres yang akan Anda dapatkan.

Baca Juga : 4 Cara Menghilangkan Bau Hewan Peliharaan di Rumah


3. Meringankan Rasa Sakit

Percaya atau tidak, hewan peliharaan bisa menjadi obat terbaik, terutama ketika seseorang berurusan dengan rasa sakit kronis seperti migrain atau radang sendi. Hewan peliharaan bisa membantu Anda untuk mengurangi rasa kecemasan.

Semakin sedikit kecemasan, semakin sedikit rasa sakit. Sebuah studi dari Loyola University menemukan bahwa orang yang menggunakan terapi hewan peliharaan saat pulih dari operasi mungkin memerlukan obat penghilang rasa sakit lebih sedikit daripada mereka yang tidak.


4. Meningkatkan Mood

Banyak manfaat kesehatan dari memiliki hewan peliharaan dapat berasal dari manfaat mental dan emosional. Orang yang memiliki hewan peliharaan tidak mudah gusar dan ada lebih banyak tawa dalam hidup mereka.

Ini adalah alasan utama mengapa hewan peliharaan digunakan dalam berbagai bentuk terapi. Di Walter Reed Army Medical Center, para terapis biasa menggunakan anjing untuk membantu tentara mengatasi gangguan stres pasca-trauma.

Orang-orang yang memiliki hewan peliharaan memiliki seseorang yang peduli tentang mereka dan tidak perlu capek-capek menjelaskan apa yang telah mereka lalui.

Baca Juga : 6 Trik Membersihkan Bulu Hewan Peliharaan


5. Mencegah Alergi dan Meningkatkan Kekebalan

Hewan peliharaan dapat meningkatkan kekebalan secara drastis dan mencegah alergi. Sebuah penelitian menemukan bahwa anak-anak usia 5 hingga 7 tahun dari rumah yang memiliki hewan peliharaan bisa lebih sehat dan tidak mudah sakit ketimbang mereka yang tidak memiliki hewan peliharaan.

Semakin banyak peliharaan yang Anda miliki, semakin sedikit juga alergi yang akan Anda kembangkan. Anak-anak yang tumbuh di peternakan dan di sekitar hewan biasanya tidak memiliki alergi. Hewan peliharaan merupakan imunoterapi alami bagi manusia.

Tetapi efek ini tidak dapat dibalik ya. Memiliki hewan peliharaan ketika Anda sudah dewasa dan lebih dulu punya alergi tidak akan meminimalkan alergi, itu hanya membantu mencegah alergi tertentu berkembang pada anak-anak.

Nah, itu dia manfaat memelihara hewan bagi kesehatan tubuh Anda. Semoga informasi ini berguna, ya!

Artikel Terkait